Kejuaraan Bola Basket 3x3 Piala Gubernur Kaltim 2024 : Sonic Wolverine dan OSNBC Raih Gelar Juara

Maskaryadiansyah
Kejuaraan Bola Basket 3x3 Piala Gubernur Kaltim 2024 Sukses: Sonic Wolverine dan OSNBC Raih Gelar Juara (Foto : Maskaryadiansyah/iNews.id)

Samarinda.inews.id - SAMARINDA - Kejuaraan Bola Basket 3x3 Piala Gubernur Kaltim 2024 yang berlangsung meriah di BigMall Samarinda sejak 30 Oktober 2024 resmi ditutup pada Minggu malam, 3 November 2024. Ajang ini mempertandingkan sembilan kategori usia, mulai dari 12 hingga 23 tahun, dan menghadirkan pertandingan seru yang memikat perhatian para penonton.

Dalam kejuaraan ini, tim-tim dari berbagai daerah di Kalimantan Timur menunjukkan performa terbaik mereka. 

Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga (PPO) Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, Rasman Rading, menyatakan rasa puasnya atas kualitas pertandingan dan antusiasme peserta.

“Selamat kepada para champion dari usia 12 hingga 23 tahun. Alhamdulillah, kegiatan ini sukses. Ini menjadi bagian penting dari prestasi olahraga Kaltim,” ujarnya

Kejuaraan Bola Basket 3x3 Piala Gubernur Kaltim ini bertujuan untuk mencari bibit unggul di bidang bola basket 3x3. Dalam prosesnya, diharapkan Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kaltim dapat melakukan pembinaan secara sistematis dan berkelanjutan.

“Harapan kita, para juara dari kejuaraan ini bisa terus dibina secara intensif, agar mereka siap berkompetisi di level nasional bahkan internasional,” tambah Rasman.

Rangkaian pertandingan yang berlangsung selama empat hari ini tidak hanya memberikan tontonan menarik, tetapi juga menciptakan suasana kompetisi yang sehat di antara para peserta. 

Kategori yang dipertandingkan meliputi KU-23 Putri, KU-23 Putra, Juara Umum Putri, Juara Umum Putra, Juara SMP Putri, Juara SMP Putra, Juara SMA Putri, Juara SMA Putra, dan Juara KU-12 Mix.

Berikut adalah daftar pemenang dari berbagai kategori:

Juara KU-12 Mix:

1. Sonic Wolverine

2. Gazebo X

3. Gazebo Z

 

Juara KU-23 Putri:

1. Bluefin Sweetie

2. Super Pirates

3. Sweet Storm

 

Juara KU-23 Putra:

1. OSNBC

2. Pirates Ace

3. Sonic Shazam

 

Juara Umum Putri:

1. Independent Women

2. Turbo Pertamina

3. HITMA A

 

Juara Umum Putra:

1. Bluefin Zoom Hotel

2. Sonic Samarinda

3. Pemburu Dollar

 

Juara SMP Putri:

1. SMPN 9 Samarinda

2. SMP Cita Hati

3. SMPN 11 Samarinda

 

Juara SMP Putra:

1. SMP IPEKA Balikpapan

2. SMP Cita Hati

3. SMP 1 C Samarinda

 

Juara SMA Putri:

1. SMAN 2 Dini Samarinda

2. SMAN 3A Samarinda

3. SMAN 2A Bontang

 

Juara SMA Putra:

1. SMAN 1 Samarinda

2. SMAN 1 B Balikpapan

3. SMAN 1 A Balikpapan

Para juara tidak hanya membawa pulang medali dan piagam penghargaan, tetapi juga hadiah uang pembinaan dengan total senilai Rp60 juta. Selain itu, kejuaraan ini berhasil menggandeng beberapa sponsor, di antaranya PT Astra Honda Motor (AHM) dan PT Paragon Technology and Innovation, yang turut mendukung kesuksesan acara.

Rasman Rading berharap kejuaraan serupa bisa diadakan lebih sering, bahkan dua kali dalam setahun, sebagai upaya untuk semakin menggali potensi bibit-bibit unggul di Kalimantan Timur.

“InsyaAllah, kalau bisa dilakukan dua kali dalam setahun. Harapannya, acara ini mungkin tidak hanya basket, tapi ada cabang olahraga lain berikutnya,” pungkasnya.

Kejuaraan Bola Basket 3x3 Piala Gubernur Kaltim 2024 ini tidak hanya menjadi ajang pembinaan bagi atlet muda, tetapi juga menjadi panggung bagi para juara untuk menunjukkan potensi besar mereka di masa depan. 

Dengan pembinaan yang berkelanjutan, Kalimantan Timur diharapkan bisa mencetak atlet-atlet bola basket unggul yang siap berprestasi di tingkat nasional dan internasional.

Editor : Maskaryadiansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network