Gubernur Kaltim Pimpin Rapat Perdana: Akselerasi dan Fokus Jadi Kunci

SM Said
Gubernur Kaltim Rudi Mas'ud memimpin Rapat Perdana: Akselerasi dan Fokus Jadi Kunci. Foto Doc Humas Pemprov Kaltim

SAMARINDA, iNewsSamarinda.id – Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) H. Rudy Mas'ud bersama Wakil Gubernur Seno Aji memimpin Rapat Pimpinan perdana di Ruang Ruhui Rahayu, Kantor Gubernur Kaltim, pada Senin (3/3/2025).

Rapat tersebut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kaltim Sri Wahyuni serta seluruh pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD). Dalam arahannya, Gubernur Rudy Mas'ud menekankan pentingnya percepatan pembangunan serta fokus dalam setiap program kerja.

"Kaltim harus berakselerasi dan Kaltim harus fokus," ujar Gubernur Rudy saat memimpin rapat.

Menurutnya, percepatan ini diperlukan karena Kalimantan Timur kini menjadi sorotan nasional dan internasional seiring dengan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Ia menegaskan bahwa provinsi ini harus terus bergerak maju untuk mewujudkan visi Kaltim Sukses Menuju Indonesia Emas 2045.

Editor : Suriya Mohamad Said

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network