Samarinda.inews.id - SAMARINDA – Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur, Rasman Rading, menegaskan pentingnya peran olahraga dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.
Menurutnya, olahraga bukan hanya soal kesehatan fisik, tetapi juga berkontribusi langsung terhadap pengembangan kecerdasan dan keterampilan individu.
"Olahraga itu salah satu cara mencerdaskan kehidupan bangsa. Ketika seseorang aktif dalam olahraga, ia tidak hanya sehat secara fisik, tapi juga mental dan emosional. Ini membentuk karakter yang kuat dan meningkatkan daya saing," ujar Rasman dalam keterangannya
Menurut Rasman, kecerdasan yang dihasilkan melalui olahraga mencakup berbagai aspek, termasuk kemampuan berpikir kritis, manajemen waktu, disiplin, hingga kemampuan bekerja sama dalam tim.
Ia menambahkan bahwa hal ini dapat berkontribusi pada berbagai sektor di masyarakat, baik di bidang pendidikan, ekonomi, hingga profesi olahraga.
"Ketika seseorang cerdas, maka tingkat selesainya terhadap tantangan hidup pasti lebih tinggi. Ia bisa berkontribusi melalui berbagai bidang, mulai dari UMKM, akademi, hingga profesi-profesi olahraga. Kita bisa lihat banyak atlet yang sukses tidak hanya di bidang olahraga, tetapi juga dalam mengembangkan usaha atau menjadi profesional di bidang lainnya," ungkapnya.
Lebih lanjut, Rasman menjelaskan bahwa olahraga tidak hanya terbatas pada ajang kompetisi, tetapi juga sebagai sarana pembentukan karakter dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.
"Oleh karena itu, Dispora Kaltim terus berupaya meningkatkan minat dan partisipasi masyarakat, terutama generasi muda, dalam dunia olahraga." Tuturnya.
Selain itu, Dispora Kaltim juga berperan aktif dalam mendukung program-program olahraga yang dapat meningkatkan kebugaran serta prestasi para atlet.
Melalui berbagai kegiatan, seperti turnamen dan pelatihan, pihaknya berupaya menciptakan ekosistem olahraga yang dapat menghasilkan atlet-atlet berprestasi di kancah nasional maupun internasional.
“Olahraga juga merupakan sarana diplomasi yang penting bagi negara kita. Kita bisa terlibat aktif di berbagai kegiatan internasional dan membawa nama baik bangsa melalui prestasi-prestasi di bidang olahraga. Ini juga sejalan dengan prinsip bebas aktif dalam kebijakan luar negeri kita,” pungkasnya.
Editor : Maskaryadiansyah