Dispora Kaltim Serius Kembangkan Bola Basket 3x3 Kejuaraan Piala Gubernur Jadi Ajang Pembinaan Atlet

Maskaryadiansyah
Dispora Kaltim Serius Kembangkan Bola Basket 3x3, Kejuaraan Piala Gubernur Jadi Ajang Pembinaan Atlet Muda (Foto : Maskaryadiansyah/iNews.id)

Kejuaraan ini tidak hanya menjadi arena kompetisi, tetapi juga wadah penting bagi pembinaan atlet muda yang diproyeksikan berlaga di PON ke-22 pada 2028 mendatang yang akan berlangsung di Nusa Tenggara Timur dan Nusa Tenggara Barat (NTT-NTB).

"Melalui kejuaraan ini, kami berharap bisa menjaring bibit unggul yang siap bersaing di PON 2028 nanti," jelas Rasman.

Sebagai cabang olahraga yang relatif baru dipertandingkan di ajang besar seperti PON, antusiasme masyarakat terhadap bola basket 3x3 kian meningkat. Pada PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara, kategori ini berhasil menarik perhatian para pemain dan penonton dengan format permainannya yang unik dan lebih dinamis.

Rasman menyebut, di Kalimantan Timur, minat terhadap format 3x3 ini terus tumbuh, khususnya di kalangan pemain basket muda dari berbagai usia.

"Melalui kejuaraan ini, para atlet muda mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan bakat mereka dan bersaing di level kompetitif," tambahnya.

Kejuaraan ini juga menjadi langkah strategis bagi Dispora Kaltim dalam mempersiapkan atlet-atlet menuju PON 2028.

"Kami akan melakukan pembinaan berkelanjutan berdasarkan hasil pertandingan di kejuaraan ini, yang akan menjadi modal penting bagi perkembangan atlet-atlet muda di Kaltim," pungkasnya.

Dengan dukungan penuh dari pemerintah dan pihak swasta, diharapkan Kaltim bisa menjadi salah satu provinsi yang disegani di arena bola basket 3x3 nasional, sekaligus mencetak generasi atlet berprestasi di masa depan.

Editor : Maskaryadiansyah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network