Ribuan ASN Kukar Ikuti Penilaian Kompetensi Berbasis Digital

pricilla
Ribuan ASN di Kabupaten Kutai Kartanegara ikuti penilaian kompetensi melalui metode CACT.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono, menyebutkan bahwa program ini mendukung pengembangan SDM ASN Kukar sebagai salah satu mitra strategis IKN Nusantara.

“Kami bersyukur Kukar diberi kesempatan ini. Dengan kompetensi optimal, ASN Kukar dapat berkontribusi besar dalam mendukung program nasional,” jelas Sunggono.

Ia juga menekankan pentingnya penilaian ini dalam menyediakan data akurat untuk mendukung kebijakan berbasis kompetensi.

Sunggono mengimbau para ASN untuk mengikuti penilaian ini dengan sungguh-sungguh, karena hasilnya akan berpengaruh pada pengembangan karier mereka.

“Penilaian ini adalah kesempatan untuk menunjukkan potensi yang dimiliki. Hasilnya akan menjadi dasar peningkatan kinerja dan efisiensi birokrasi,” tegasnya.

Ia berharap hasil dari CACT dapat memotivasi ASN Kukar untuk meningkatkan kedisiplinan dan semangat kerja, sehingga mampu memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat.

Editor : Maskaryadiansyah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network