Samarinda.inews.id - SAMARINDA - Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur, Sri Wartini, berbicara tentang pengembangan fasilitas olahraga di daerah Kaltim Menurutnya, meskipun ada kemajuan, fasilitas olahraga yang ada di Stadion Kadrie Oening dan beberapa tempat lainnya di provinsi ini masih jauh dari kata maksimal.
"Sejauh ini, pengembangan fasilitas olahraga yang ada masih dirasa kurang optimal," ujar Sri Wartini dalam sebuah wawancara.
Sebagai salah satu daerah yang memiliki potensi besar di bidang olahraga, Kalimantan Timur perlu memperhatikan beberapa aspek penting dalam pengembangan fasilitas olahraga, terutama untuk mendukung pembinaan atlet dan menyambut potensi acara olahraga berskala nasional maupun internasional.
Sri Wartini menekankan pentingnya menyesuaikan venue-venue yang ada dengan kebutuhan modern saat ini.
"Selain memberikan fasilitas yang layak bagi atlet, kami juga ingin memastikan bahwa sarana yang ada dapat mendukung pembinaan atlet dengan lebih maksimal. Kami ingin fasilitas yang memadai sehingga para atlet merasa didukung dan termotivasi untuk meraih prestasi," jelasnya.
Salah satu aspek yang penting menurut Sri Wartini adalah sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2019, di mana kepala daerah, termasuk Bupati dan Wali Kota, diharapkan untuk menyediakan sarana dan prasarana olahraga yang memadai.
Editor : Maskaryadiansyah
Artikel Terkait