get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Mahakam Ulu Gandeng BPJamsostek untuk Tingkatkan Perlindungan Sosial Tenaga Kerja

BPJS Ketenagakerjaan Lindungi Atlet Badminton Piala Gubernur Kaltim

Kamis, 25 April 2024 | 11:05 WIB
header img
BPJS Ketenagakerjaan Lindungi Atlet Badminton Piala Gubernur Kaltim

iNewsSamarinda.id - SAMARINDA - BPJS Ketenagakerjaan bersama Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur melindungi 152 atlet Badminton yang bertanding pada Kejuaraan Bulutangkis Piala Gubernur Kaltim Tahun 2024, yang diselenggarakan tanggal 23-27 April 2024 di Lapangan Bulutangkis, Komplek GOR Kadrie Oening, Samarinda,

Mewakili Kepala Dinas, Agus Hari Kesuma, Plh Dispora Kaltim, Sri Wartini dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap konsistensi BPJS Ketenagakerjaan dalam melindungi atlet-atlet di Samarinda khususnya kepada para atlet badminton pada gelaran Kejuaraan Bulutangkis Piala Gubernur Kaltim Tahun 2024 ini.

Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Samarinda, Agus Dwi Fitriyanto dalam keterangannya menyebutkan 152 atlet badminton tersebut telah dilindungi program Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian. dalam Jaminan peserta diberikan biaya perawatan dan pengobatan tanpa batas.

"Dalam Jaminan Kecelakaan Kerja tersebut mulai dari biaya perawatan dan pengobatannya tanpa batas akibat kecelakaan kerja seperti cidera, kecelakaan pada saat perjalanan dari rumah menuju venue kegiatan atau sebaliknya, santunan apabila terjadi kecacatan dan santunan meninggal dunia akibat kegiatan maupun karena sebab apapun," jelas Agus.

“Harapannya seluruh olahragawan dan pelaku olahraga di Kaltim dapat terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan sehingga bertanding bebas cemas akan risiko cidera.” Tutup Agus.

Editor : Maskaryadiansyah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut