iNewsSamarinda.id - SAMARINDA - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS Ketenagakerjaan) ikut ambil bagian untuk melindungi para atlet yang akan berlaga di Kejuaraan Nasional PPLP 2024 Kaltim cabang sepak bola, yang digelar mulai 22 April hingga 1 Mei 2024.
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Samarinda, Agus Dwi Fitriyanto mengatakan perlindungan yang diberikan berupa jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM) kepada sejumlah atlet cabang olahraga sepak bola di Kejurnas kali ini.
"Di Kejurnas PPLP 2024 ini kami BPJS Ketenagakerjaan turut serta dalam memberikan perlindungan kepada para atlet khusus cabang olahraga sepak bola. Dan sampai saat ini sudah sekitar 199 orang yang telah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan," katanya.
Disebutkan bahwa jika terjadi insiden dalam kejuaraan selama berlangsung, para peserta akan ditanggung oleh BPJS Ketenagakerjaan mulai dari biaya perawatan dan pengobatan tanpa batas.
Editor : Maskaryadiansyah