Rasman menyebut, pemerintah memiliki andil besar untuk mengembangkan sport industri ini. Menurutnya, pemerintah perlu menemukan strategi yang tepat untuk membangkitkan olahraga prestasi dan sport industri agar bisa berkontribusi pada kehidupan ekonomi masyarakat.
“Ini sejalan dengan salah satu tujuan negara, yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia, termasuk dalam konteks ekonomi,” tuturnya.
Lebih lanjut, Rasman mengutip pesan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto terkait tujuan negara yang mencakup perlindungan terhadap segenap bangsa. Dalam hal ini, perlindungan yang dimaksud juga bisa diterjemahkan sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui sektor-sektor potensial seperti olahraga.
“Kita harus melihat peluang dari sport industri ini. Selain menghasilkan atlet berprestasi, kita juga bisa menciptakan peluang kerja, meningkatkan pariwisata olahraga, serta memperkuat ekonomi masyarakat melalui kegiatan yang bersifat komersial,” jelas Rasman.
Dengan semakin berkembangnya sport industri, diharapkan prestasi olahraga Kaltim juga ikut meningkat, mengingat peran olahraga yang kini tak lagi hanya soal kompetisi, tetapi juga menyentuh aspek ekonomi dan bisnis yang lebih luas.
Ia menutup dengan harapan agar pemerintah terus mendukung inisiatif-inisiatif yang berfokus pada pengembangan sport industri di Kalimantan Timur, termasuk dalam menciptakan kolaborasi antara sektor swasta dan dunia olahraga.
“Dengan langkah ini, kita bisa menjadikan olahraga tidak hanya sebagai kebanggaan, tapi juga sebagai bagian dari solusi ekonomi bangsa,” pungkasnya.
Editor : Maskaryadiansyah