Dalam hal pelatihan dan pengembangan, Dispora Kalimantan Timur terus meningkatkan kualitas programnya.
"Pelatihan tetap kita laksanakan. Jika tahun lalu kita berhasil menggelar pelatihan bagi 12 ribu pemuda, tahun ini targetnya 10 ribu, namun dengan kualitas yang lebih tinggi," jelas Sri Wartini.
Ia menambahkan, pelatihan kali ini lebih menekankan pada peningkatan keterampilan praktis dan mendalam.
"Kalau sebelumnya pelatihan lebih bersifat dasar, tahun ini lebih mengarah ke skala laboratorium, bagaimana pemuda dapat mengembangkan apa yang mereka pelajari langsung ke dunia nyata," ungkapnya.
Program ini diharapkan dapat membuka wawasan dan mengembangkan kemampuan pemuda Kalimantan Timur agar lebih siap dalam menghadapi tantangan dunia kerja dan usaha.
Kegiatan yang telah dilakukan, menurut Sri, menunjukkan perkembangan signifikan, terutama dalam memberdayakan pemuda sebagai bagian dari pilar pembangunan daerah.
"Kami berharap upaya ini terus berlanjut dan semakin banyak pemuda yang bisa merasakan manfaat dari program-program ini," pungkasnya.
Dengan komitmen yang kuat dan berbagai program pengembangan yang ada, Kalimantan Timur optimis dapat terus meningkatkan kualitas pemuda serta mencapai prestasi yang lebih tinggi lagi di masa mendatang.
Editor : Maskaryadiansyah
Artikel Terkait