Pemerintah Dukung Peningkatan Prestasi Olahraga, Fokus pada Peran KONI dan Cabang Olahraga

Maskaryadiansyah
Pemerintah Dukung Peningkatan Prestasi Olahraga, Fokus pada Peran KONI dan Cabang Olahraga (Foto : Maskaryadiansyah/iNews.id)

Samarinda.inews.id - SAMARINDA – Kebijakan pemerintah dalam mendukung peningkatan prestasi olahraga di Indonesia semakin diperkuat dengan kerja sama yang erat antara pemerintah dan organisasi mitra seperti Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). 

Menurut Sulaiman, seorang analis kebijakan ahli muda peningkatan prestasi olahraga, peran KONI dan cabang olahraga (cabor) sangat penting dalam pengembangan dan pembinaan atlet, pelatih, dan wasit di masing-masing bidang olahraga.

"Peran kami sebagai pemerintah adalah memberikan dukungan melalui kebijakan dan alokasi anggaran, namun tanggung jawab teknis terkait pembinaan atlet ada di tangan KONI dan masing-masing cabor. Mereka memiliki hak dan strategi khusus dalam membina atlet-atletnya untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi," ujar Sulaiman.

Lebih lanjut, Sulaiman menjelaskan bahwa pemerintah berperan dalam menyediakan fasilitas pendukung seperti sarana dan prasarana olahraga serta memastikan anggaran yang cukup untuk menunjang program-program pembinaan tersebut. 

"Kami mendukung dari sisi kebijakan dan anggaran, tetapi pembinaan atlet secara spesifik berada di bawah pengelolaan KONI dan cabor. Mereka lebih paham tentang kebutuhan spesifik di lapangan," tambahnya.

Pembinaan yang dilakukan oleh KONI dan cabor tidak hanya terbatas pada para atlet, tetapi juga menyentuh aspek lain seperti pelatih dan wasit.

Editor : Maskaryadiansyah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network