get app
inews
Aa Read Next : Bacagub Kaltim Mahyudin Akan Siapkan Infrastruktur Konsep Three City Penunjang IKN

Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik Kembali Mengingatkan Pentingnya Kemandirian Pangan di Kaltim

Minggu, 17 Maret 2024 | 12:00 WIB
header img
Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim Akmal Malik Kembali Mengingatkan Pentingnya Kemandirian Pangan di Kalimantan Timur. (Foto : Istimewa)

iNewsSamarinda.id - Samarinda - Saat ini, Indeks Ketahanan Pangan (IKP) Kaltim memang berada di atas rata-rata nasional. Tapi sayang kata Akmal, angka itu belum ditunjang dengan aspek kemandirian pangan.

"Pangan kita masih lebih banyak ditunjang oleh penyediaan dari daerah lain," kata Akmal Malik saat bincang santai Edisi Ramadan Bersama Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik di VVIP Room Rumah Jabatan Gubernur Kaltim, Sabtu (16/2/2024).

Dari tahun ke tahun, secara umum produksi pangan Kaltim terus mengalami penyusutan. Karena itu, Kaltim menutup kekurangan penyediaan pangan itu dari daerah lain.

Menurut Akmal, secara ekonomi hal demikian sah-sah saja. Pasar akan bergerak mengikuti supply (pasokan) dan demand (permintaan).

Untuk penyediaan pangan dari luar itu, Kaltim masih memiliki fiskal yang kuat. Namun menurut Akmal, dalam perspektif jangka panjang kondisi ini tentu tidak baik.

Dalam jangka panjang, soal kemandirian pangan ini akan menjadi persoalan jika Kaltim abai menyiapkan diri

"Apalagi, esensi otonomi daerah itu adalah kemandirian," kata Akmal.

Memang, tidak ada satu pun daerah di dunia yang dapat memenuhi seluruh kebutuhannya sendiri

Editor : Maskaryadiansyah

Follow Berita iNews Samarinda di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut