Samarinda.inews.id - Kutai Kartanegara - Dalam upaya serius mengurangi pengangguran dan kemiskinan, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) meluncurkan program Kukar Siap Kerja.
Dengan target melatih 6.000 warga dan memberikan sertifikasi keterampilan hingga 2026, Pemkab Kukar berkomitmen memperkuat daya saing tenaga kerja lokal, mempersiapkan mereka untuk bersaing di pasar global.
Lukman, Kepala Bidang Pelatihan dan Produktivitas Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja (Distransnaker) Kukar, mengungkapkan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia agar siap menghadapi tantangan dunia kerja.
"Pelatihan ini bertujuan mempersiapkan masyarakat dengan keterampilan yang dibutuhkan industri," katanya.
Hingga 2024, lebih dari 4.000 warga Kukar telah mengikuti pelatihan dengan target tahunan 1.200 peserta. “Pencapaian kami sudah melebihi 4.000 peserta pelatihan. Program ini akan terus berlanjut untuk memberikan pelatihan berbasis kompetensi,” ujar Lukman.
Editor : Maskaryadiansyah
Artikel Terkait