Pabrik Pengolahan Rumput Laut di Muara Badak Siap Beroperasi pada 2025

Samarinda.inews.id - Kutai Kartanegara – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kukar terus mematangkan persiapan pembangunan pabrik pengolahan rumput laut di Kecamatan Muara Badak. Pabrik ini dijadwalkan mulai beroperasi pada awal tahun 2025, dengan produk utama berupa tepung rumput laut, beras rumput laut, dan mie instan berbahan dasar rumput laut.
Plt Kepala Disperindag Kukar, Sayid Fathullah, mengatakan pembangunan pabrik telah memasuki tahap akhir. Pengadaan mesin pengolahan saat ini sedang dalam proses, dan target operasional pabrik dijadwalkan pada Januari 2025.
“Saat ini kami fokus pada pengadaan mesin pengolahan. Dengan penyelesaian bangunan dan sarana pendukung, pabrik ini diharapkan sudah mulai beroperasi awal tahun depan,” ujar Sayid, Sabtu (16/11/2024).
Beroperasinya pabrik ini diyakini akan memberikan dampak ekonomi positif, terutama bagi masyarakat sekitar. Pabrik tersebut akan menyerap tenaga kerja lokal dan membeli bahan baku berupa rumput laut basah dari nelayan setempat.
“Pabrik ini akan meningkatkan pendapatan pelaku UMKM di Muara Badak yang menjadi pemasok rumput laut. Selain itu, kami juga berupaya menjalin kerja sama dengan perusahaan besar seperti Garuda Food dan Indofood sebagai pembeli utama produk olahan kami,” tambah Sayid.
Salah satu produk unggulan yang akan dihasilkan adalah tepung rumput laut, yang memiliki pangsa pasar luas. Sayid menegaskan bahwa potensi ini akan dimaksimalkan melalui kolaborasi dengan perusahaan besar dan strategi pemasaran yang terfokus.
Editor : Maskaryadiansyah